Start it now

Bismillahirrohmanirrohim..

Assalamu'alaikum warohmatullahi wa barakatuh :)
"Mengawali itu mudah" merupakan kalimat doa supaya muncul keyakinan bahwa kita akan memulainya dengan mudah. Hai kawan, sudah lama aku ingin membuat blog pribadi, yang isinya bisa memberikan informasi dan manfaat buat pembaca. Minimal buat aku mengingat alur ceritaku dalam sandiwara dunia ini, lebay :D

Sobat, aku baru sadar kalo benar , jika kita semakin keluar dari zona aman, maka kita akan merasa sedikit sekali hal yang telah kita ketahui, Dengan kata lain, ilmu dan pengetahuan yang kita punya itu belum seberapa. Yuk, jangan mudah berpuas diri. Kupu-kupu aja terbang mencari nektar dari hinggap dari satu tangkai bunga ke tangkai yang lain. Jadi biar kita semakin banyak 'tau' haruslah mencari ilmu dari satu tempat ke tempat lain.

Saudariku, Apakah kalian termasuk orang-orang yang senantiasi ingin memperkaya diri dengan ilmu. Dengan berilmu kita bisa lebih percaya diri loh. Yuk, kita sama-sama belajar memanajemen waktu kita untuk mencari dan mempelajari ilmu-ilmu yang bermanfaat. Semoga ilmu yang kita punya bisa menolong kita agar selamat serta bahagia dunia dan akhirat.

"Mengawali itu mudah". Walaupun rangkaian kalimat tidak saling berhubungan, dan masih banyak kalimat-kalimat yang tidak efektif secara tata bahasa, itu bukan masalah. Aku senang karena bisa meluapkan apa yang ada di pikiranku dan menuliskannya dalam blog ini. Dengan mengawali aku berharap akan terus belajar bagaimana menulis dengan bahasa yang baik. Karena tulisan ini yang akan menandai kisahku dalam sandiwara yang sesaat ini.


0 comments:

Post a Comment

 
Mozaik Cerita Blog Design by Ipietoon